Acer Liquid Z3, Android Murah, Dual Core dengan Dual SIM

Posted by Nicholas Prastowo 0 komentar


Pabrikan dagdet Taiwan, Acer baru aja kenalin produk terbarunya yang ditujukan buat kalangan menengah ke bawah(middle-low). Smartphone baru tersebut adalah Acer Liquid Z3 yang menggunakan sistem operasi Android Jelly Bean 4.2.

Handphone ini pun hadir dengan layar berukuran 3.5 inci dan prosesor dual core 1GHz. Selain itu kamera ini dilengkapi dengan RAM 512MB, memori internal sebesar 4GB dan kamera 3MP di bagian belakang. Sebagai tambahan, Acer juga menyediakan versi dual SIM card untuk handphone barunya ini.


Acer juga suntik handphone barunya itu sesuai dengan profil penggunanya. ada empat mode yang mereka tawarkan, yakni Basic Mode, Senior Mode, Classic Mode dan Keypad Mode. Mode-mode tersebut pun disesuaikan dengan umur pemakainya, misalnya Basic mode lebih ditujukan untuk kawula muda dengan fungsi SMS serta panggilannya.
Handphone ini  menurut rencana akan digelontorkan dengan harga sekitar 132 USD (1.3 juta rupiah). Sebagai permulaan , handphone yang tersedia dalam warna hitam serta putih ini akan dijual di Eropa pada bulan Agustus, Indonesia kapan ?.
Dan ini adalah ScreenShot gambaran SISTEM UI dari Acer Liquid Z3 dalam Bahasa Thailand:

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Acer Liquid Z3, Android Murah, Dual Core dengan Dual SIM
Ditulis oleh Nicholas Prastowo
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://nikolastekno.blogspot.com/2013/08/acer-liquid-z3-android-murah-dual-core.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Template by Cara Membuat Email | Copyright of NikolasTekno.